Rosidah pemilik merek DKU Donuts Indonesia ekspansi ke Malaysia.
JAWA POS, Jombang (7/8) - DUNIA donat dan roti sudah menjadi bagian penting dalam kehidupan Rosidah, pemilik brand DKU Donuts Cafe. Mereknya sudah terkenal di Indonesia, Malaysia, Singapura, dan Brunei Darussalam.
Di Indonesia, DKU Donuts sudah memiliki 8 cabang di Jombang, Jember, Sidoarjo, Kediri. Di Malaysia, nama donatnya Nash Donuts sudah memiliki 10 gerai modern di seluruh Malaysia.
Selain mengembangkan franchise untuk cabang baru di Indonesia dan Malaysia, Rosidah juga telah menekuni mengajar Cooking Class "Cara Mudah Bikin Donat".
Kemarin 4-5 Agustus 2017, Rosidah mendapat undangan mengajar dari Puan Noraliza Kamaruddin, pemilik Aliza Bakery & Cooking Class, untuk mengajar "CARA MUDAH BIKIN DONAT" kepada 30 peserta kursus donat di luar negeri, ditempatkan di Kuantan, Pahang, Malaysia.
Peserta kursus diajarkan tips & trik cara mudah mengadon, mencetak, menggoreng, dan menghias 40 varian topping donat. Semua menjadi serba mudah diolah karena Rosidah telah membuat tepung premiks donat. Peserta tidak perlu repot meracik bahan baku, karena tepung donat siap diadon. Dengan harga Rp 70.000, sudah bisa jadi 35 donat kelas premium dengan harga Rp 7.000 per biji.
Tepung donat DKU mudah diolah secara manual pakai hand-mixer, anti gagal, mudah dicetak, digoreng, dihias. Cocok buat pemula yang belum pernah bikin donat sekalipun. "Orang bilang donat saya lebih enak dan lebih lembut dibanding donat yang dijual di mall maupun bandara", ujar Rosidah. (jif).
Sumber:
Jawa Pos Radar Jombang, 7 Agustus 2017
Jawa Pos Radar Jombang, 7 Agustus 2017